Menpar Tawarkan Tabanan untuk Destinasi Liburan Raja Salman

Jakarta - Raja Salman memperpanjang waktu liburan di Bali sampai tanggal 12 Maret 2017. Menpar Arief pun menyampaikan rekomendasi destinasi wisata buat rombongan Raja Salman.
Menpar Arief Yahya terus memetakan destinasi yang cocok ditengok Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud beserta rombongannya di Bali. Wisata Bali memang seakan tak ada habisnya. Banyak pilihan destinasi yang dapat dikunjungi.
Dalam rilis kepada detikTravel, Kamis (9/3/2017), di tengah kunjungan Raja Salman Kementerian Pariwisata pun memetakan 99 destinasi yang layak untuk dikunjungi. Termasuk daerah Kabupaten Tabanan.
Kawasan Tabanan terbilang lebih sepi daripada Bali selatan. Suasananya sejuk dan cocok untuk dikunjungi turis yang mencari ketenangan di tempat yang indah.
"Tabanan itu memiliki panorama alam nan bagus hijau ada di kaki sebuah gunung berapi aktif Batukaru. Sangat pas dengan aksara wisatawan Arab Saudi yang menyukai destinasi bernuansa hijau, pohon-pohon, air tawar dan suasana sejuk," ujar Menteri Pariwisata Arief Yahya.
Salah satu destinasi di Tabanan yang direkomendasikan untuk dikunjungi rombongan Raja Salman yaitu Desa Belimbing. Pada 2010 lalu, United Nations World Tourism Organization (UNWTO) ikut mendeklarasikan Desa Belimbing menjadi desa wisata.
"Desa ini memiliki pesona pemandangan bagus dengan balutan hawa yang sejuk. Sangat cocok untuk wisatawan Timur Tengah atau delegasi Raja Salman yang sedang berlibur di Bali," ucap Gubernur Bali, Made Mangku Pastika yang didampingi Kadispar Bali, AA Gde Gede Yuniartha Putra.
Hamparan sawah dengan bentuk teras-teras kecil atau terasering terhampar luas di daerah Desa Belimbing. Setidaknya ada delapan titik di desa ini yang sangat setuju untuk dijadikan latar foto-foto.
"Panoramanya memang keren. Banyak yang bilang ini lebih bagus dari Ubud," kata Pastika.
Banyak juga yang menyebut daerah ini layaknya miniatur Jatiluwih yang terkenal dengan teraseringnya. Desa tersebut bukan hanya memperlihatkan pemandangan sawah, ada pula kolaborasi sawah dan kebun, sungai serta penderasan yang cantik. Tak ketinggalan panorama Gunung Batukaru yang semakin menambah pesona Desa Belimbing.
Yang hobi trekking, ada jalur khusus untuk pejalan kaki. Selama perjalanan, traveler akan ditemani bunyi gemericik air di area sawah tersebut. Bagi yang sudah bosan dengan suasana pantai atau wisata mainstream yang disuguhkan di Bali Selatan, pesona alam desa ini mampu menjadi pilihan.
"Di sana juga punya potensi yang tidak kalah dari Kuta dan Ubud. Suasananya sepi, tapi itu justru menjadi nilai tambah Desa Belimbing," ucap AA Gede Yuniartha, Kadispar Bali.
Comments
Post a Comment